Foto bersama para juara KOMPAS IKAL 2023 |
KOTA BIMA, TUPA NEWS.- Luar biasa sedikitnya 7 siswa asal SDN 2 Suntu Kota Bima raih juara pada Kompetisi Asyik (KOMPAS) yang diselenggarakan oleh SMPIT Insan Kamil (IKAL) 2023. Dimana Duta SDN 2 Suntu mewakilkan kepada 29 orang siswanya dan 9 siswa mengikuti lomba Matematika yang dibina oleh Ferawati, S. Pd., SD dan Fauziah, S. Pd, 13 siswa mengikuti lomba IPA yang dibina oleh Nuryanti, S. Pd, St. Aisyah, S. Pd, dan Haryanto, sedangkan 4 Siswa mengikuti lomba IPS yang dibina oleh Endang Kurniawati, S. Pd, 1 siswa mengikuti lomba PAI dan 1 Siswa mengikuti lomba Tahfidzul Qur’an yang dibina oleh Ahmad Ali Al-Husainy, S. Pd dan Fitri, S. Pd, 1 siswa lainnya mengikuti lomba Bahasa Indonesia yang dibina oleh Afendi, S. Pd.
Pelaksanaan lomba Matematika dan IPS berlangsung pada Kamis (16/03/2023). Sedangkan lomba PAI, IPA, dan Tahfidzul Qur’an berlangsung Jum’at (17/03/2023).
Alhamdulillah pada Sabtu (18/03/2023) siswa-siswi asal SDN 2 Suntu mendapatkan kabar bahagia bahwa beberapa siswa terbaiknya mendapatkan juara pada beberapa perlombaan, yakni masing-masing :
- Juara 2 Lomba Tahfidzul Qur’an (M. Azzlam Al Fairuz)
- Juara 4 Lomba Matematika (James Lyadi Pandi)
- Juara 5 Lomba Matematika (Quincy Etania Sutrisyio)
- Juara 7 lomba Matematika (Muhammad Farhan)
- Juara 5 Lomba PAI ( M. Khairul Azam)
- Juara 6 Lomba IPA (Muhammad Farhan)
- Juara 8 Lomba Bahasa Indonesia (Ibnu Djaki).
Dengan hadirnya para juara di SDN 2 Suntu membuka harapan SDN 2 Suntu menjadi sekolah yang lebih baik dan mampu memberikan fasilitas terbaik untuk para siswanya mengembangkan minat dan bakatnya.
Kepala SDN 2 Suntu Kota Bima Kaltum, S. Pd., SD menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang besar atas prestasi yang di raih, terutama pada anak-anak, bapak/ibu guru selaku pembina, serta orang tua yang telah mendukung putra dan putrinya dari awal hingga pelaksanaan kegiatan Kompetisi Asyik di maksud. “Mari bersama-sama dalam mencetak generasi Kita agar ke depannya selalu menjadi yang terbaik pada setiap Kompetisi dan perlombaan,” ujar Ibu Kaltum ini. (TN – 02)
COMMENTS