Bupati Bima Umi Dinda saat menyerahkan kunci mobil pemadam kebakaran pada Kecamatan Belo, Kamis (05/10/2023). |
BIMA, TUPA NEWS.- Bertepatan dengan pelaksanaan HUT TNI Ke-78 di wilayah tugas Komando Distrik Militer (Kodim) 1608/Bima Kamis (05/10/2023) yang berlangsung di Lapangan Upacara Kantor Bupati Bima. Yang bertindak sebagai Inspektur Upacara saat itu, yakni Komandan Kodim 1608/Bima Letkol. Inf. Agus Lulianto. S.Kom.
Upacara yang dihadiri Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE., M. IP dimanfaatkan oleh Bupati Umi Dinda (Sapaan akrab Bupati Bima) yang didampingi Wakil Bupati Drs. H. Dahlan M. Noer, Ketua DPRD Muhammad Putera Ferryandi S. IP., M. IP, Sekda Kabupaten Bima Drs. H.M. Taufik HAK., M. Si, Sekda Kota Bima Drs. H. Muhtar Landa, MH.
Dimana Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri menyerahkan bantuan mobil operasional pemadam kebakaran kepada tim Pemadam Kebakaran Kecamatan Belo. Bantuan satu buah Mobil Damkar itu di serahkan Bupati IDP usai pelaksanaan Upacara memperingati hari TNI, di halaman Kantor Bupati Bima 05 Oktober 2023. “Nampak bupati Umi Dinda menyerahkan kunci mobil Damkar kepada para Petugas Kemanusiaan Pemadam Kebakaran. (TN – 03)
COMMENTS