
Rapat persiapan ujian sekolah jenjang SMA Kota Bima, berlangsung di Aula SMAN 4 Kota Bima.
KOTA BIMA, TUPA NEWS.- Selasa (08/04/2025) bertempat di Aula SMA Negeri 4 Kota Bima atau disingkat Smanpat digelar rapat Pengawas Ujian Sekolah jenjang SMA Tingkat Kota Bima, dengan tema yang diusung, “SMA di Kota Bima siap Mewujudkan Pelaksanaan Ujian yang Berwibawa dan Bermartabat”.
Rapat ini juga dilaksanakan sebagai penyelenggara Ujian Sekolah untuk Tahun 2024/2025. Terpantau, rapat kali ini dihadiri oleh Kepala SMAN 4 Kota Bima serta guru-guru pengawas dari empat sekolah di Kota Bima, yaitu SMAN 1, SMAN 2, SMAN 3, dan SMAN 5 Kota Bima.
Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah SMAN 4 Kota Bima Imran, S. Pd, MM yang juga Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKkS) SMA Kota Bima. Dalam pertemuan tersebut juga membahas tentang agenda penting, termasuk pengawasan terhadap ujian sekolah, tata tertib pelaksanaan ujian, dan penandatanganan Pakta Integritas.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memastikan pengawasan Ujian Sekolah berlangsung dengan wibawa dan bermartabat, serta untuk menjamin bahwa pelaksanaan ujian tersebut setara dengan Ujian Berstandar Nasional,” demikian yang disampaikan juru bicara SMAN 4 Kota Bima Ilyas Pardede, S. Pd pada media ini Selasa. (TN – 02)
COMMENTS