HomeKota BimaPendidikan

K3S RasanaE Barat Kunjungi Kediaman Kadispora, Usai Sholat Ied

Kadispora Supratman saat menerima bingkisan (paket lebaran) yang diserahkan Ketua K3S Asnar Karnilita.

KOTA BIMA, TUPA NEWS.- Rabu (10/04/2024) bertepatan dengan Idul Fitri 1445 H (1 Syawal, red), dimana Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan RasanaE Barat menggelar silahturahim dengan atasanya pada Jum’at (11/04/2024), yakni dengan mengunjungi kediaman pribadinya Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Bima Drs. Supratman, M. Ap di Menggoda Lingkungan Nusantara Kelurahan Monggonao Kecaman Mpunda Kota Bima.

Menurut Ketua K3S RasanaE Barat Asnar Karnilita, S. Pd, SD bahwa kelompok kerja wilayah Kecamatan RasanaE Barat Kunjungi kediaman Kadispora bukan kali ini saja akan tetapi sudah menjadi hal yang biasa dan rutinitas dijajaran pendidikan khususnya di K3S RasanaE Barat, sekaligus halal bilhal dan mengucapkan selamat hari raya idul fitri dan kali ini kami menyerahkan paket (bingkisan) lebaran. “Yang hadir dalam kegiatan tersebut yakni Kaltum, S. Pd. SD (Kepala SDN 2 Suntu), Fatimah, S. Pd (Kepala SDN 12 Sarae) dan Rohana, S. Pd (Kepala SDN 17 Pane),” ujarnya.

Masih kata Asnar, adapun makna silaturahmi di bulan Syawal. Merupakan sekaligus untuk menjaga silaturahmi juga merupakan amalan yang sangat penting di bulan Syawal. “Kita dapat mempererat hubungan dengan saudara-saudara kita, baik yang dekat maupun yang jauh, dengan mengunjungi mereka, memberikan hadiah, atau mengirimkan ucapan selamat Idul Fitri”.

Selain itu, hal ini juga sudah menjadi tradisi silaturahmi merupakan salah satu nilai yang sangat penting dalam budaya Indonesia, terutama saat Lebaran. ”Momen ini menjadi waktu yang tepat untuk mengunjungi kerabat, tetangga, dan teman-teman yang mungkin tidak sempat bertemu sehari-hari”.

Saat hari Lebaran tiba, umat muslim identik dengan merayakannya bersama keluarga dan kerabat. Silaturahmi sangat erat kaitannya dengan hari Raya karena kita bisa saling bermaaf-maafan dan bertemu keluarga yang sudah lama tak jumpa. Manfaat silaturahmi juga tak hanya sekedar untuk membantu memperluas rezeki, terhindar dari api neraka, hingga mendekatkan diri dengan Sang Pencipta. “Silaturahmi merupakan tanda-tanda seseorang beriman kepada Allah SWT dan menjadi makhluk mulia di hadapan-Nya,” tutupnya. (TN – 01)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0