![]() |
Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan, SH saat hadiri wisuda santri/santriwati di Ponpes Manarul Qur’an Kolo, Sabtu (20/05/2023). |
KOTA BIMA, TUPA NEWS.- Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan, SH menghadiri acara Wisuda Akbar Tahfidz Qur’an Pondok Pesantren (Ponpes) Manarul Qur’an di Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota, Sabtu (20/05/2023).
Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan, SH dalam arahannya menyampaikan atas nama Pemerintah Kota (Pemkot) Bima dirinya mampaikan ucapan selamat kepada pimpinan dan jajaran Ponpes yang telah berhasil menorehkan ikhtiar besarnya yang telah mewisuda 105 orang santriwan/santriwati. “Mudah-mudahan tahun depan dan tahun-tahun selanjutnya putra-putri di Kota Bima dan sekitarnya, dapat menjadi penerus generasi bangsa dan semoga ponpes ini dapat mewisuda ditempat ini dengan jumlah yang lebih banyak dari tahun ini,” ujarnya.
Feri menambahkan, pondok pesantren ini merupakan tempat yang luar biasa, bukan saja sebagai tempat untuk mendidik anak-anak bangsa yang berjiwa rabbani dan qur’ani, tetapi dapat juga menjadi laboratorium untuk membangun sebuah peradaban.
![]() |
Ketua DPRD Kota Bima Alfian Indrawiran, S. Adm saat hadiri wisuda santri/santriwati di Ponpes Manarul Qur’an Kolo. |
![]() |
Sekda Kota Bima H. Mukhtar, MH saat hadiri wisuda santri/santriwati di Ponpes Manarul Qur’an Kolo. |
Karena saat ini sambungnya, yang dibutuhkan oleh daerah, bangsa dan negara bukan saja kepintaran dalam bidang akademis, tetapi kemampuan dan kepintaran dalam bidang agama yang menggembleng dan membangun moral dan karakter anak bangsa untuk menghadapi lompatan dan kemajuan teknologi serta ilmu pengetahuan yang sudah tidak bisa dihindari begitu cepat lompatannya, sehingga menjadi tantangan tersendiri bagi pemerintah. “Atas nama pemerintah, saya apresiasi kepada jajaran pondok pesantren ini yang mewajibkan santriwan/santriwati nya tidak memperkenankan untuk menggunakan handphone, karena kita sadar bahwa era digitalisasi saat ini lebih banyak mudharatnya ketimbang manfaatnya,” ungkap Feri.
Di akhir arahannya, Wakil Walikota mengatakan, sebagai dukungan keseriusan dan perhatian Pemkot Bima pada dunia pendidikan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Kota Bima Tahun 2023, telah mengalokasikan bantuan untuk ponpes Manarul Qur’an sebesar Rp. 1.288.137.000. “Bantuan 1.2 Miliar lebih itu untuk pembangunan sarana prasarana (Sarpras) pondok ini, diantaranya laboratorium komputer dan perangkatnya, bangunan tata usaha serta peralatan TIK, semoga bantuan ini dapat bermanfaat serta dimanfaatkan dengan baik,” pintanya menutup arahan.
Sementara dalam laporannya, Pimpinan Pondok Pesantren Manarul Qur’an, TGH. Muh. Adnin, S.Q, M.Pd menyampaikan kebahagiaan yang tiada tara terpatri dalam hati atas terlaksananya wisuda yang pertama kali dilaksanakan tahun ini diikuti sebanyak 105 santriwan/santriwati.
Para santriwan/santriwati yang mondok di pondok pesantren Manarul Qur’an 40 persen nya merupakan warga Kota Bima yang tersebar dibeberapa kelurahan, selebihnya berasal dari saudara kita dari wilayah Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu, ujar Adnin.
Lanjutnya, ke 105 orang yang diwisuda hari ini terdiri dari 19 orang putra-putri kategori 1 Juz, 17 orang kategori 2 juz, 23 orang kategori 3 juz, 24 orang kategori 5 juz, 7 orang kategori 8 juz, 10 orang kategori 10 juz, 4 orang kategori 15 juz, 1 orang kategori 25 juz dan 3 orang kategori 30 juz.
Pada Wisuda Perdana para Tahfidz Qur’an di Pondok Pesantren Manarul Qur’an tersebut, Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan, SH didampingi Sekretaris Daerah Kota Bima, Kepala Perangkat Daerah dan Pejabat Struktural lingkup Pemkot Bima, dihadiri oleh Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Bima, Kepala Kemenag Kota Bima, Ketua MUI Kota Bima dan Ketua Baznas Kota Bima. (TN – 03)
COMMENTS