Kota Bima, Tupa News.- Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat Kota Bima Tahun 2021 berdasarkan surat dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bima Nomor 420/729/DIKBUD.B/V/2021 Perihal Pemberitahuan Tanggal 20 Mei 2021 yang menyebutkan ada 10 sekolah Tingkat SD dan SMP yang akan mewakili kecamatan masing-masing.
Lomba yang sudah dinilai oleh Tim yang terdiri dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Kesehatan (Dikes), Bagian Kesra Setda Kota Bima dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud). Tim LSS-pun sudah bekerja selama tiga hari berturut-turut mulai Selasa (15/06) di Kecamatan Rasanae Timur dan Raba, Rabu (16/06) di Kecamatan Rasanae dan Mpunda serta hari ketiga Kamis (17/06) di Kecamatan Asakota.
Berdasarkan pantauan media ini khususnya di SMP Negeri 4 Kota Bima sebagai Duta Kecamatan Raba, sebelum tim penilai turun pada Selasa (15/06/2021) kemarin. Nampak sekolah yang dipimpin Ida Asrianty Nur, S. Pd selaku Kepala Sekolah (Kepsek) sudah mempersiapkan diri 100 porsen, terbukti di sekolah setempat nampak tulisan-tulisan maupun dalam bentuk baliho/spanduk di sekeliling lingkungan sekolah seperti; sekolah hijau, sekolah bersih, sekolah sehat, jaga iman jaga imun supaya aman.
Selanjutnya kawasan wajib masker (Pencegahan Covid-19), tidak merokok di areal sekolah, tempat sampah organik dan an organik, titik kumpul (Jalur Evakluasi), Nggusu Waru (8 nilai dasar kepemimpinan) dan bahkan di seluruh ruangan dipasang papan nama yang manandakan nama ruangan dimaksud. (TN – 01 / Adv.)
Selanjutnya kawasan wajib masker (Pencegahan Covid-19), tidak merokok di areal sekolah, tempat sampah organik dan an organik, titik kumpul (Jalur Evakluasi), Nggusu Waru (8 nilai dasar kepemimpinan) dan bahkan di seluruh ruangan dipasang papan nama yang manandakan nama ruangan dimaksud. (TN – 01 / Adv.)
COMMENTS